Pages

Marque

- KETIKA SEBUAH KATA TERUCAP DARI HATI YANG TULUS, MAKA KATA ITU AKAN BERSEMAYAM DIDALAM JIWA, TETAPI SAAT KATA TERUJAR DARI SEBUAH LIDAH, MAKNA KATA HANYA ADA DI TELINGA -

Sunday, August 28, 2011

langkah langkah

sesekali melangkah mundur bukan berarti kalah,
bukan pula berarti takut, ataupun gagal....
langkah mundur terkadang perlu diambil untuk maju
suatu kemajuan tidak selalu dicapai dengan langkah terus maju
terkadang kita perlu mundur satu langkah
untuk kembali maju dua langkah, bahkan tiga atau empat langkah
kenapa harus mundur kalau bisa maju?
selama kita masih bisa maju... maka majulah
tapi apakah kita akan selalu maju? selamanya maju? yakin?
pikirkan apa yang akan kita lakukan pada saat kita mundur
pelajari dan pahamilah mengapa kita mengalami kemunduran
atau mengapa kita harus mundur.....untuk sementara..
dalam kemunduran itu pikirkanlah...
apa yang harus kita lakukan menghadapi kemunduran itu
bukan berputus asa.....tapi tenangkanlah hati.....
berusahalah ciptakan langkah baru dua atau tiga langkah ke depan
belum berhasil juga?.... bersabarlah... jagalah diri ini agar tetap semangat
sirami hati agar tetap tabah......  dan rawatlah jiwa tuk selalu bersahaja
keberhasilan dan kemajuan yang sesungguhnya
adalah pencapaian kebahagiaan dan ketenangan dalam hati dan nurani
yang membungkus jiwa agar selalu menyala menerangi
lorong lorong kehidupan ini...
melangkahlah dengan langkah yang tak selalu maju ini
menyusuri lorong yang tak akan selalu terang .....




No comments:

Post a Comment